Dari kuliah di jogja kemudian mendapat penempatan untuk mengabdi selama satu Tahun di Tuban, Jawa Timur. Saya dengan kelompok belum ada yang pernah kesana sebelumnya. karena itu kami mencari-cari informasi mengenai kota Tuban. diantaranya lewat internet dimana yang kami temui cuma berikut ini:
website resmi dari pemerintah kabupaten tuban
website berita dari tuban: http://kotatuban.com/, http://kabartuban.com/
website berita dari tuban: http://kotatuban.com/, http://kabartuban.com/
hanya sumber ini yang bisa saya jadikan referensi bagaimana kondisi disana, sebenarnya masih ada namun sulit terbuka. yahh... lumayan lah untuk persiapan.
selain persiapan jarak jauh, beberapa diantara kami ada yang survei langsung kondisi di tuban sekalian mencari kos2an untuk kami semua.
Posisi Tuban di jawa timur kira2 seperti ini:
Kemudian untuk menyusun rencana keberangkatan kesana, saya mencoba mencari transportasi yang mudah dari jogja ke tuban. Hasilnya saya dapatkan 2 travel yang melayani jogja-tuban dan sebaliknya.
1. Travel Bisma Jaya Mandiri, biaya kira2 90 ribu rupiah untuk sekali jalan. no yang bisa dihubungi: 0274-6934456/081392194126
2. sepertinya ini travel pribadi, dengan biaya 215.000 rupiah. no yang bisa dihubungi: 085743657515.
Namun ternyata kami masih harus melapor ke Dinkes provinsi jawa timur yang berada di surabaya. Jadi saya dan beberapa teman terbang menuju surabaya terlebih dulu, mengikuti kegiatan sehari dan langsung menuju Tuban menggunakan travel surabaya-tuban gloria.
Kemudian untuk kendaraan motor dan beberapa barang saya paketkan dengan jasa Elteha, habis sekitar 300rb untuk motor supra x 125 + 1 dus paket.
dan akhirnya sampailah saya di kota Tuban untuk bekerja selama satu tahun pengabdian terhadap negara... semoga kerasan.
No comments:
Post a Comment